DPRD Bolsel dan DPRD Gorut Bahas Ranperda Jaminan Kesehatan

BOLSEL99 views

Mediatotabuan.co, Bolsel – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menerima kunjungan kerja dari DPRD Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut). Kunjungan tersebut guna membahas pembentukan Rencana Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Jaminan Kesehatan, di Kantor DPRD Bolsel, Jumat (21/2).

Ketua DPRD Bolsel Arfin Olii, menerima kunjungan kerja tersebut, mengatakan selain membahas tentang Ranperda Jaminan Kesehatan, mereka juga saling sharing soal perbandingan anggaran mengenai AKD dan gaji pokok dan tunjangan.

Dalam pembahasan tersebut, Ia mengutarakan gaji dan tunjangan anggota DPRD Bolsel, lebih rendah dibandingkan Gorut. Tetapi sebagai Anggota DPRD, sudah menjadi tanggung jawab untuk berkerja dan perjuangankan aspirasi rakyat.

“Soal keuangan tidak menjadi kendala kita untuk berkerja dengan sungguh- sungguh dan penuh tanggung jawab,” ucap politisi PDIP ini.

Sementara itu, Anggota Komisi III DPRD Bolsel Abdul Razak Bunsal, mengapresiasi kunjungan DPRD Gorut untuk saling tukar pendapat terkait kesehatan masyarakat.

“Tentunya kami bangga Bolsel menjadi rujukan dalam meningkatkan pelayanan kesehatan,” kata Bunsal.

Sementara, Ketua DPRD Gorut, Jafar Ismail, menyampaikan, saat ini mereka sedang menyusun sembilan Ranperda, yang salah satunya tentang pelayanan kesehatan. Dari hal itu mereka membutuhkan referensi untuk memaksimalkan perda tersebut.

Lebih lanjut lagi Jafar menjelaskan, kunjungan tersebut dalam rangka menyamakan persepsi dan memperkaya meteri menyangkut Perda pelayanan kesehatan.

“Kami juga akan mengunjungi dinas kesehatan untuk mendapatkan saran mengenai Ranperda ini, benar-benar bermanfaat bagi kepentingan rakyat,” tutupnya.

 

(***/wahyu)

Comment