Mediatotabuan.co, Boltim – Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Amalia Ramadhan Landjar (Ama), memimpin langsung penggalangan bantuan terhadap korban bencana alam di wilayah Bolaang Mongondow dan Bolmong Utara, Kamis (5/3).
Diketahui, beberapa wilayah di dua daerah tersebut, diluluh lantahkan banjir bandang, menyebabkan kerusakan parah rumah penduduk, hingga korban nyawa manusia juga kehilangan ternak penduduk setempat.
Pun, berbagai pihak langsung respon membantu para korban bencana. KNPI Boltim, dipimpin langsung Amalia Ramadhan Landjar, turun langsung ke jalanan ibu kota Tutuyan, untuk sama sama menggalang bantuan bagi para korban yang terkena bencana.
“Saya sangat perihatin dengan musibah yang menimpa saudara kita warga Bolmong dan Bolmut yang ditimpa bencana banjir. Ini adalah derita kita bersama, maka saya mengajak seluruh pengurus KNPI Boltim untuk turun menggalang sumbangan,” kata Ama, sapaan akrab.
Lanjutnya, penggalangan dana ini akan dilaksanakan hingga Jumat (6/3) besok. Jika tak ada aral melintang, pada Sabtu nanti, KNPI akan membawa langsung hasil sumbangan masyarakat Boltim yang terkumpul, kepada para korban di dua daerah tersebut.
“Saya langsung yang akan membawa sumbangannya. Apakah dalam bentuk uang tunai atau barang, nanti akan diputuskan bersama setelah berkoordinasi dengan pihak terkait di sana,” tutur putri tercinta Bupati Boltim, Sehan Landjar ini.
(rendi)
Comment