Disdik Kotamobagu Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Usia 6-11 Tahun

mediatotabuan.co, Kotamobagu – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kotamobagu, Dra Hj Rukmi Simbala, berserta rombongan, meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6 sampai 11 tahun, Rabu (12/01).

Pantauan mediatotabuan.co, rombongan yang terdiri dari empat orang ini, meninjau pelaksanaan vaksinasi di sejumlah titik, salah satunya di SDN 1 Upai, Kecamatan Kotamobagu Utara.

Pada agenda tersebut, Kepala Disdik Kotamobagu, juga membagikan masker kepada anak didik yang tidak mengunakan masker dan meminta kepada guru, orang tua dan peserta vaksin agar tetap menerapkan protokol kesehatan.

Ketika dikonfirmasi mediatotabuan.co, Kepala Disdik Kotamobagu, Dra Hj Rukmi Simbala mengatakan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6 – 11 tahun ini, serentak di Kecamatan Kotamobagu Utara.

“Hari ini, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6 sampai 11 tahun, dilaksanakan serentak di semua sekolah di Kotamobagu Utara,” kata Rukmi.

Untuk itu, Rukmi Simbala mengharapkan agar para kepala sekolah dan guru-guru agar dapat mengawasi murid-murid yang akan di vaksin.
“Terutama kepada orang tua yang mendampingi anak-anak divaksin, karena vaksin ini dari pihak Dinas Pendidikan Kotamobagu itu harus ada ijin dari orang tua,” tukasnya.

Penulis: Gito Simbala

Comment