Pemkot Jamin Ketersediaan Gas LPG di Kota Kotamobagu

mediatotabuan.co, Kotamobagu – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, menjamin ketersediaan Gas minyak cair (Liquefied Petroleum Gas) atau LPG 3 kilogram, jelang Natal 25 Desember 2022 dan Tahun Baru 2023, tetap aman.

Hal ini di ungkapkan, Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi Kotamobagu, Suhartien Tegela SE, Kamis (01/12/2022).

Alhamdulillah, masih aman hingga nanti perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 nanti,” ucap Tien sapaan akrabnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat Kota Kotamobagu, jika membeli gas 3 kilogram, untuk tidak berlebihan.

“Saya mengimbau kepada masyarakat agar pada saat membeli gas LPG tidak berlebihan, sisahkan kepada pembeli lain untuk mendapatkan LPJ,” imbaunya.

Penulis: Gito Simbala

Comment