SIPELITA Dinas PRKP Kotamobagu Juara 1 Kategori Perangkat Daerah

mediatotabuan.co, Kotamobagu – Inovasi Sistem Pengendalian dan Pemantauan Alat Penerangan Jalan (SIPELITA) digagas Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kotamobagu, diajang Innovative Government Award (IGA) Kota Kotamobagu Tahun 2023, keluar sebagai juara 1 kategori perangkat daerah.

Menyikapi hal tersebut, Kepala Dinas PRKP Kotamobagu, Chelsia Paputungan menyampaikan ucapan terima kasih kepada pelaksana IGA Kota Kotamobagu Tahun 2023 serta juri yang telah memilih Inovasi SIPELITA pada ajang tahunan tersebut sebagai juara 1 kategori perangkat daerah.

“Alhamdulillah, inovasi SIPELITA keluar sebagai juara 1 kategori perangkat daerah dalam ajang IGA Tahun 2023 ini,” ucap Chelsia, Selasa (16/05/2023)

Selain itu, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu yang telah memberikan wadah untuk berinovasi.

“Terima kasih kepada para juri yang sudah memberikan masukan dan saran untuk kesempurnaan SIPELITA. Kedepannya ini akan disempurnakan dan insyaalah akan di terapkan di daerah Kota Kotamobagu,” ucapnya lagi.

Bahkan kata Chelsia, Dinas PRKP Kota Kotamobagu, sebelum mempersentasekan SIPELITA dalam ajan IGA Tahun 2023 ini, telah membuat beberapa contoh miniatur di Kotamobagu.

“Dan ini sangat efektif. Dari segi pelayanan penerangan jalan umum ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, dan dari sisi penganggaran, SIPELITA bisa kami tekan sehingga penganggaran untuk penerangan jalan umum akan sesuai dengan yang diharapkan,” tukasnya.

Penulis: Gito Simbala

Comment