Tatong Bara Kukuhkan 36 Anggota Paskibraka Kotamobagu 2023

mediatotabuan.co, Kotamobagu – Wali Kota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara, melantik dan mengukuhkan 36 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Kotamobagu Tahun 2023, Selasa (15/08/2023).

Pengukuhan Paskibraka yang nantinya akan bertugas mengibarkan dan menurunkan bendera merah putih pada upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke-78 di tanggal 17 Agustus 2023 ini, dilaksanakan di Hotel Sutanraja Kotamobagu.

Dalam sambutannya, Wali Kota Kotamobagu dua periode ini menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota Paskibraka Kota Kotamobagu yang baru dilantik.

“Saya atas nama pribadi dan seluruh jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu menyampaikan ucapan selamat disertai apresiasi yang tinggi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pembina, Pelatih serta yang paling teristimewa kepada 36 anggota Paskibraka Kota Kotamobagu yang nantinya akan melaksanakan tugas sebagai pasukan pengibar bendera pada pelaksanaan upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun,” kata Wali Kota.

Pada kesempatan itu, Hj Tatong Bara juga menyampaikan jika terpilih sebagai seorang anggota Paskibraka merupakan sebuah kebanggaan. “Terpilih sebagai seorang anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka, tidak saja kehormatan dan kebanggaan bagi diri sendiri, namun juga sebuah kebanggaan bagi sekolah dan orang tua adik-adik,” katanya lagi.

Menurutnya, terpilihnya adik-adik menjadi Paskibraka dari sekian banyak teman-teman kalian, juga menunjukan kalian memiliki kemampuan serta persyaratan sebagai anggota Paskibraka.

“Untuk itu, tunjukanlah kualitas diri sebagai seorang insan yang terpilih, beretika tinggi, dan berbudi luhur serta memiliki wawasan kebangsaan,” ujar Wali Kota.

Menariknya, usai pelantikan dan pengukuhan anggota Paskibraka Kota Kotamobagu tersebut, Wali Kota Kotamobagu bersama para anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) juga turut menari bersama seluruh anggota Paskibraka yang menarikan tarian Dana – Dana.

Kegiatan ini, dihadiri Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH; Dandim 1303 Bolaang Mongondow, Letkol Inf Topan Angker SSos; Kapolres Kotamobagu, AKBP Dasveri Abdi SIK; Ketua Pengadilan Negeri Kotamobagu, Junita Beatrix Ma’I SH MH.

Selain itu, agenda tersebut, juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta SH MH; para Asisten, pimpinan OPD serta orang tua para anggota Paskibraka.

Penulis: */Gito Simbala

Comment