Konfercab NU Bolsel, Dua TS Saling Klaim Siapa Lebih Layak

mediatotabuan.co — Kemunculan dua nama tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) Bolsel, kian hangat. Kedua Tim Sukses (TS)pun saling klaim, siapa yang layak menjadi Ketua Pimpinan Cabang (PC), pada Konferensi Cabang (Konfercab) besok (Rabu).

TS salah satu kandidat konfercab NU Bolsel, Zulkarnain Kamaru (ZK), Sujito Laiya mengatakan ZK lah yang lebih layak pimpin NU Bolsel. Sebab, dilihat dari sisi senioritas, ZK lebih dulu berkiprah di organisasi kemahasiswaan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Gorontalo, yang nota bene wadah yang teguh akan paham Ahlus Sunnah Wal Jama’ah sebagai landasan paham Nahdliyin.

“Mestinya sahabat Ahmadi Modeong (AM) harus legowo, karena dari segi senioritas ZK lebih senior di atas AM, dan lebih dewasa,” ujar Sujito.

Dia bahkan optimis kandidat yang diusungnya ini akan mampu mengalahkan gerbong AM yang dikomandoi Noldy Tangahu dan Arfan Ja’far, yang saat ini berada di lingkaran kekuatan mantan Ketua Cabang PMII Gorontalo AM.

Sontak pernyataan Sujito yang juga kader Banser Ansor Bolsel ini ditanggapi Noldi Tangahu dan Arfan Ja’far.

“Sujito tidak paham, di NU itu, bila bicara pemilihan ketua, maka tidak akan mengenal senior ataupun junior. NU itu organisasi yang sangat demokratis dan sangat memahami perbedaan,” terang tim AM.

Makanya pernyataan Sujito, kata Noldi dan Arfan, terkesan tidak dewasa, dalam memahami khitah ke-NU-an yang menghargai sangat perbedaan.

Lebih lanjut, Arfan Ja’far juga memberikan tanggapan atas apa yang disampaikan Sujito Laiya, yang juga mantan Kabag Risalah DPRD Bolsel.

“Sebetulnya antara ZK dan AM tidak ada masalah, tapi ini sengaja diperkeruh,” ujar Arfan.

Arfan optimis, AM yang didukung oleh empat pengurus anak Cabang PAC dari 7 kecamatan yang ada.

“Mungkin Sujito sudah mulai merasakan kekalahan ZK, makanya dia mulai salah memberikan komentar,” tutup Arfan.

Sementara, salah satu panitia yang juga kader muda NU Irwan Sakula menyampaikan kesiapan Konfercab.

“Untuk pelaksanaan besok sudah siap. Terkait para calon, itu urusan dari masing-masing kubu. Namun, dari segi keamanan selama pelaksanaan Konfercab kami sudah persiapkan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) untuk pengamanan,” tandasnya.

RHU

Comment