Antisipasi Masuknya Corona, Bupati Iskandar Kamaru Tinjau Pos Jaga Pintu Perbatasan

Mediatotabuan.co, Bolsel – Seriusi penanganan pandemi virus corona (Covid-19) menyebar dan masuk ke wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Bupati Iskandar tinjau langsung pos pemantauan pintu masuk perbatasan.

Pasca menelorkan 15 instruksi terkait penanganan virus corona, kali ini Bupati Iskandar Kamaru memastikan penerapannya di lapangan. Iskndar langsung meninjau pos penjagaan pintu masuk perbatasan dengan Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo.

Iskandar Kamaru didampingi Tim Gugus Tugas Covid 19 Kabupaten, meninjau Pos pemantauan pintu masuk orang di Perbatasan, tepatnya di Desa Molosipat Kecamatan Posigadan, Selasa (24/03).

BACA JUGA : Jaga Stabiltitas Harga dan Stok Pasca Muncul Corona, Disperindagkop Bolsel Operasi Pasar

Dalam kunjungannya Bupati Iskandar menyampaikan, pencegahan wabah virus corona yang kian merebak akhir-akhir ini harus diperkat.

“Ini merupakan tugas kemanusiaan, tetap waspada dan jangan lupa untuk tetap menjaga kesehatan masing-masing personil.
Kita tetap berikhtiar dan berdoa agar daerah kita yang kita cintai ini tetap terlindung dari berbagai bencana,” jelas Iskandar.

Dia juga berpesan agar semua orang maupun barang yang keluar masuk di wilayah Bolsel, tetap aman dari ancaman Corona.

 

(Wahyu)

Comment