Bergelar Sarjana Psikologi , Satu Orang CPNS Boltim Belum Ada NIP

mediatotabuan.co — Satu orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara, belum kantongi Nomor Induk Pegawaian (NIK). Sementara, 284 rekannya sudah.

“Yang bersangkutan, masih menunggu rekomendasi Kementerian PAN RB, terhadap jabatan yang dilamar, ” ujar Rheza Mamonto, Sekretaris Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Boltim, Rabu (27/03).

Lanjut Rheza, yang bersangkutan melamar di Kesehatan, namun gelarnya sarjana psikologi. Namun, tidak ada masalah karena masih satu rumpun. Dan sudah peroleh NIP ada 284 CPNS dari 285 lulusan.

“Diusahakan awal April semua CPNS telah memegang SK CPNS,” ujar dia lagi.

RENDI

Comment