Peduli Warga di Isolasi, PKB Serahkan Bantuan

Mediatotabuan.co, Kotamobagu – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Kotamobagu, menyerahkan bantuan kepada warga, jamaah tabliq maupun tenaga medis yang sedang menjalani masa isolasi.

Bantuan berupa masker, bahan makan dan vitamin ini, diterima Direktur RSUD Kotamobagu, Sandra Pontoh, diwakili Kabag Umum Yusrin Mantali.

BACA JUGA : Antisipasi Peyebaran Covid-19 di Rutan, PKB Kota Kotamobagu Bantu Warga Binaan

Peyerahan bantuan oleh Ketua PKB Jusran Deby Mokolanut, didampigi Ketua Dewan Syuroh PKB Samsul Makalalag, Sekertaris PKB Dani Iqbal Mokoginta, Sekertaris Fraksi PKB Yosi Samad, Ketua LPP Toni Mokolanut ini sebagai bentuk solidaritas kepada tenaga medis, jamaah tabliq dan keluargannya.

“Kami datang sebagai bentuk solidaritas pada tenaga medis yang sedang dalam isolasi serta untuk saudara-saudara kita dari jamaah tabliq,” kata Ketua PKB Jusran Mokolanut, Rabu (15/4).

Ia juga, mengajak semua warga untuk saling berempati dan saling menguatkan antara satu dengan lainnya dalam melawan penyebaran Covid-19 ini.

BACA JUGA : Garda Terdepan tangani Covid-19, Fraksi PKB Ajak Masyarakat Support Tenaga Medis

“Kami yakin bahwa tak ada satupun orang yang mau terjangkit virus Covid ini, karena itu mari kita bahu membahu gotong royong dan tak usah saling menyalahkan,” ucapnya.

“Mari kita saling menguatkan,” tukasnya.

Sementara itu, Direktur RSUD Kotamobagu Sandra Pontoh, diwakili Kabag Umum Yusrin Mantali, memberikan apresiasi kepada DPC PKB Kota Kotamobagu.

“Kita dari rumah sakit dan seluruh jajaran baik petugas kesehatan baik medis maupun teknis sangat-sangat berterima kasih atas kepedulian dari PKB dalam rangka usaha kita melawan Covid-19,” ucap Yusrin.

Ia juga berharap kerja sama semua pihak untuk melawan penyebaran Covid-19 ini.

“Jadi ini sangat-sangat kami harapkan kerjasamanya dari semua pihak untuk salin bahu-membahu, salin memberi support, untuk sama-sama melawan Covid-19,” tukas Yusrin.

(Gito)

Comment