Penembakkan di Tambang Emas Tanoyan, Polisi Ringkus Tiga Orang

Mediatotabuan.co, Bolmong – Polres Kotamobagu meringkus tiga orang diduga kuat pelaku penembakan di kawasan pertambangan emas pegunungan Rumagit, Desa Tanoyan Selatan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).

BACA JUGA:

 

Dalam oprasi ini, Polres juga berhasil mengamankan tiga pucuk senapan angin diduga digunakan para terduga dalam melancarkan aksinya, yang melukai RD warga Desa Tungoi, Kecamatan Lolayan.

Ketiga orang yang diamankan Kamis (7/5) malam di rumah masing-masing ini, yakni berinisial FK, TW dan ON. Mereka merupakan warga Desa Toruakat, Kecamatan Dumoga Timur, Bolmong.

Kepala Satuan Reskrim (Satreskrim) Polres Kotamobagu, AKP Muhamad Fadly SIK, ketika dikonfirmasi membenarkan penagkapa terduga pelaku ini.

“Para pelaku ini diamankan di rumah masing-masing berserta barang bukti,” kata Fadly, Jumat (8/5).

BACA JUGA:

 

Ia menuturkan, penangkapan tersebut berawal laporan masyarakat dan tim langsung bergerak cepat.

“Tim langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mendapat informasi terkait para pelaku berada,” tuturnya.

“Saat ini, ketiga pelaku sudah berada di Mapolres untuk penyelidikan lebih lanjut,” tambah Fadly.

Sementera itu, Kapolres Kotamobagu, AKBP Prasetya Sejati SIK melalui Kasubag Humas Polres Kotamobagu IPTU Rusman M Saleh ketika dikonfirmasi motif para terduga melakukan penembakan, belum dapat memastikannya.

“Kami masih dalam tahap penyidikan,” singkat Rusman.

(Obby)

Comment