Ketua Komisi II DPRD Kotamobagu, Minta Dinkes Terus Sosialisasi 3M

mediatotabuan.co, Kotamobagu — Ketua Komisi II, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu, Deby Jusran Mokolanut, meminta kepada Satgas Covid-19 agar tetap sosialisasikan penerapan protokol kesehatan (protkes) Covid-19, selama pandemi.

Hal ini dikatakan Jusran, agar upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kotamobagu, bisa tuntas. Saat ini sudah sangat baik, apalagi program vaksinasi masal terus dilakukan untuk mengejar target sekitar 97-1n persen dari jumlah yang bisa divaksin.

“Saya melihat pergerakan vaksin ini cukup baik, hampir setiap hari ada titik pelaksanaan vaksin, ini menunjukan upaya pemerintah memutus mata rantai penyebaran virus cukup serius,” kata Jusran kepada media ini, Minggu (31/10).

Disela pelaksanaan vaksinasi masal, pemerintah juga harus sosialisasikan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, sebagai upaya mengubah perilaku masyarakat selama pandemi masih ada, sehingga angka nol pasien Covid-19 di rumah sakit, tak akan bergerak.

“Kita sudah tidak ada pasien Covid-19, makanya upaya preventif seperti sosialisasi terus digalakan, kan ada Posko Covid-19 di tiap desa dan kelurahan, itu difungsikan terus,” imbuh Jusran.

Saat ini kondisi sudah mulai membaik, geliat perekonomian masyarakat sudah bergairah lagi, tapi harus dibarengi dengan kesadaran akan pentingnya hidup sehat dimasa pandemi Covid-19.

“Sehingga pertumbuhan ekonomi terus meningkat dan masyarakat juga terjaga kesehatannya,” kata Jusran lagi.

Rupanya sisi positif dari pandemi ini adalah mengajarkan soal kebersihan dan pentingnya menjaga imun tubuh agar tidak mudah terserang virus. Seyogyanya pemerintah tetap konsisten dan komitmen memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dan Corona tidak akan kembali lagi.

“Kalau sudah berhasil seperti ini tinggal kita jaga bersama, jangan sampai kasus Covid-19 muncul ulang, karena keadaan saat ini cenderung membaik, masyarakat sudah semangat lagi, perekonomian berputar mulai normal,” katanya.

Begitupun dengan sekolah-sekolah, pemerintah juga harus cepat melakukan vaksinasi agar para siswa bisa belajar dengan tenang tidak dihantui lagi ketakutan akan pandemi.

“Agar segala sektor akan kembali normal, saat ini kan sekolah belum full berkegiatan, belajar mengajar pun masih ada sistem sift,” terangnya.  

Dia juga mengimbau masyarakat agar lebih awas diri lagi dengan cara mematuhi protkes Covid-19 yang terus digalakan pemerintah. Juga ikutilah program vaksin gratis yang sedang berlangsung saat ini, agar imun tubuh lebih kuat dengan ancaman terserang virus.

“Taatilah protkes 3M, ubahlah perilaku selama pandemi ini, agar kita semua bisa selamat dari ancaman virus yang sangat berbahaya ini,” tutup Jusran, yang juga Ketua Partai PKB Kota Kotambagu.

 

Penulis: Fahmi Gobel

Comment